by

Belum Terlambat, Daftar BPJS Sekarang

SUARA JABAR SATU.COM | Program BPJS Kesehatan memang diperuntukkan bagi seluruh Warga Negara Indonesia tidak terkecuali. Bagi Anda yang baru-baru ini mulai tertarik untuk mendaftarkan diri sebagai peserta BPJS Kesehatan, tidak ada kata terlambat. Anda masih bisa mendaftarkan diri dan caranya sangatlah mudah.

Belum Terlambat, Daftar BPJS Sekarang Sumber foto: Dok BPJS Kesehatan
Mari ikuti panduan berikut ini untuk memudahkan Anda dalam proses pendaftaran BPJS Kesehatan agar Anda dapat menikmati manfaat dari fasilitas pemerintah ini.

Ada 2 cara untuk mendaftar jadi peserta BPJS

Daftar BPJS Via Online

Daftar BPJS via online memang sangat disarankan karena akan sangat memudahkan Anda dan tidak perlu repot-repot bangun pagi untuk mengantri panjang di loket pendaftaran kantor BPJS Kesehatan.

1. Masuk Website Resmi BPJS Kesehatan

Tahap pertama Anda perlu membuka website resmi BPJS Kesehatan di Situs BPJS Kesehatan.

Sebelum Anda mendaftarkan diri, pihak BPJS Kesehatan memberikan beberapa pengarahan prosedural dan permintaan persetujuan dari calon peserta BPJS Kesehatan. Pada tampilan layar tersebut, setelah Anda membaca dengan saksama, Anda diminta untuk memberi tanda ceklis pada kotak yang tersedia di paling bawah sebelum melanjutkan proses pendaftaran.

2. Melakukan Proses Pendaftaran

Isikan Nomor KK anda masukan kode captha sesuai gambar yang muncul. Klik >> inquery kartu keluarga.
Setelah muncul daftar anggota keluarga secara otomatis seluruh anggota keluarga akan terpilih klik tombol >> proses selanjutnya.
Kemudian tampil form isian yang harus Anda lengkapi:
Masukkan nomor HP, NPWP, cari kelurahan dengan klik tombol >> pencarian
Centang kotak pernyataan bahwasanya alamat yang digunakan sesuai dengan alamat di KTPMemilih Faskes Tingkat I, cari menggunakan tombol pencarian. Hal ini penting ketika pertama kali sakit kita harus membutuhkan rujukan ke Faskes yang kita pilih, bisa puskesmas dokter pribadi atau klinik.
Upload foto maksimal 50 kb, klik >> proses selanjutnya.
Lengkapi formulir data:

Isi peserta, anggota keluarga
Pilih kelas perawatan
Masukkan nomor rekening bank yang dimiliki, nama pemilih
Nomor HP
Alamat email, konfirmasi alamat email
Captha klik >> kirim email
Buka email Anda temukan email konfirmasi, jika tidak ditemui, coba Anda periksa spam folder atau junk
Klik URL aktivasi pada email dan Anda akan mendapatkan nomor VA (virtual account).
Pada tahap ini proses online sudah selesai Anda tinggal melakukan pembayaran ke bank.
Tombol e-ID sudah dapat di-download setelah melakukan pembayaran.
Cetak e-ID.

3. Cetak e-ID Secara Mandiri dan Mengambil Kartu BPJS Kesehatan di Kantor Cabang BPJS Kesehatan Terdekat

Prose selanjutnya, Anda dapat mencetak e-ID sendiri dan kemudian Anda juga dapat mengambil kartu BPJS Kesehatan di kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat dari rumah atau tempat tinggal Anda.

Syarat Pengambilan Kartu BPJS Kesehatan ke Kantor Cabang

Berikut ini persyaratan untuk pengambilan Kartu BPJS Kesehatan ke Kantor Cabang:

Mengisi formulir

Membawa:

1 lembar fotokopi KTP dan KK.
1 lembar fotokopi KTP atau Akta Kelahiran bagi peserta yang belum punya.
1 lembar pas foto peserta ukuran 3×4.
Virtual account/e-ID yang telah Anda cetak.
Bukti pembayaran iuran BPJS Kesehatan dari bank/PPOB.
Daftar BPJS Kesehatan Via Offline

Apabila Anda mengalami keterbatasan dalam melakukan daftar BPJS via online, Anda juga bisa melakukannya via offline. Berikut ini beberapa persyaratan yang harus Anda persiapkan dan juga langkah-langkah yang harus Anda lakukan.

1. Persiapkan Dokumen yang Diperlukan

Dokumen yang diperlukan dalam proses pendaftaran BPJS Kesehatan diantaranya:

Pas foto ukuran 3×4 masing-masing 1 lembar
Fotokopi KTP (diutamakan KTP elektronik),
Fotokopi KK (kartu keluarga)
Fotokopi Buku Nikah
Fotokopi Akta Kelahiran Anak atau surat keterangan lahir yang menjadi tanggungan
Untuk WNA lampirkan (KITAS/KITAP)

2. Langkah-langkah Daftar BPJS Kesehatan

Datang ke kantor BPJS Kesehatan dengan membawa setiap dokumen di atas dan melakukan beberapa hal berikut ini:

Mengisi formulir pendaftaran dengan data yang sebenar-benarnya seperti nama, alamat, jenis iuran yang dipilih dan Faskes tingkat pertama Anda, (jika Anda mengalami kebingungan, langsung tanyakan kepada petugas yang ada.
Serahkan kembali formulir ke petugas untuk dilakukan proses submit ke sistem, setelah itu Anda akan mendapatkan nomor virtual account serta besaran iuran yang harus segera Anda bayar.

Lakukan pembayaran iuran melalui bank yang telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.Serahkan bukti pembayaran ke petugas untuk mencetak kartu BPJS Kesehatan Anda.

Menerima Kartu BPJS dan akan aktif setelah 14 hari kerja.
Bagikan pengalaman Anda dalam melakukan proses registrasi atau pendaftaran kepesertaan BPJS Kesehatan melalui kolom yang tersedia di bawah ini. Apakah Anda melakukan registrasi secara offline atau online?./ratu

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed