by

Wakil Bupati Cianjur Buka Muscab Gerakan Pramuka Kwarcab Cianjur

-cianjur-1,638 views

SUARA JABAR SATU.COM | CIANJUR – Muscab adalah merupakan sebuah forum penting yang menjadi moment untuk mengevaluasi kinerja kepengurusan Kwarcab Cianjur masa bhakti 2011 – 2016, menyusun rencana kerja masa bhakti berikutnya, anggota pemeriksa keuangan dan memilih pengurus Kwarcab masa bhakti 2016 – 2021, khususnya Memilih dan Mengangkat Ketua Kwarcab dan Lembaga Kwarcab Cianjur” demikian sambutan Bupati Cianjur selaku ketua majlis pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Cianjur, yang di bacakan oleh Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman di Gedung Serbaguna Bale Kitri Jalan Pramuka Cianjur, pada Pembukaan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Cianjur XIII tahun 2016, Senin 26 Desember 2016.

Hadir Ketua Harian KWARDA JBAR H. Baim Setiawan, Ketua DPRD Cianjur, H.Yadi Mulyadi, Ketua Kwarcab Cianjur, H. Budhi Rahayu Toyib, para OPD Cianjur, UNSUR Mabiran, Kwaran, Dewan Kerja Ranting serta para tamu undangan lainnya.

Lebih lanjut Bupati menyampaikan, atas nama Majlis Pembimbing Cabang Cianjur, mengucapkan pula terimakasih yang sebesar – besarnya atas dedikasi dan pengabdian yang telah kakak – kakak berikan kepada Kabupaten Cianjur. Terlebih Cianjur dari laporan bahwa Kwarcab Cianjur periode 2011 – 2016, bukan Kwarcab biasa atau hanya berbuat seadanya, namun telah mampu menorehkan tinta emas dalam dharma bhaktinya dengan beragam inovasi dan prestasi baik ditingkat regional, nasional bahkan tingkat internasional.

Salah satu yang diraihnya predikat yang prestisius yakni Kwarcab Cianjur mendapat predikat sebagai Kwarcab Tergiat I tingkat Jawa Barat, tentu hal ini tidak mudah dengan menyaingi 25 Kwarcab Kabupaten/Kota untuk mendapatkannya. Ini bukti bahwa di Cianjur berlangsung pembinaan dan pengembangan yang sejalan dengan parameter yang dikehendaki oleh Organisasi Gerakan Pramuka diatasnya yakni Kwartir Daerah Jawa Barat. Adapun Ketua Pengurus Kwarcab Cianjur periode 2016 – 2021 adalah H. Cecep Sobandi, (Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Cianjur. //PUT

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed