by

UPT PENDIDIKAN SD KECAMATAN CINERE SDN CINERE 1 – SDN GANDUL 2 GELAR PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1441 H.

Kepsek SDN Cinere 1 Marsudi, M.Pd (no.3 dari kiri).

UPT  SDN CINERE 1

SUARAJABARSATU.COM | DEPOK – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW , Guru dan Siswa SDN Cinere 1 pelaksanaan acara dihalaman sekolah , dengan mengangkat tema “‘meningkatkan cinta kepada Rasulullah SAW dengan menjadikan suri tauladan dalam kehidupan”, Jum’at (22/11).

Suasana berbeda begitu pembacaan Alqur’an dilantunkan oleh Muhammad Ade Baraka, lantunan ayat-ayat suci Alqur’an terdengar begitu jelas dan dibaca begitu khusyuk, mulai dari Kepala Sekolah, guru, orang tua siswa dapat mengikuti dan menyimak dengan baik.

Group Hadro Siswa SDN Cinere 1

Mereka semua siswa berkumpul dan duduk menjadi satu dihalaman sekolah yang telah dipasang tenda, pembacaan Alqur’an ini dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H

Pembacan Alquran ini rupanya dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H dengan mengangkat tema ” Melalui Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diperingati setiap tahun bukan hanya sekadar seremonial belaka. Di balik itu, maulid ini menjadi bagian bentuk pendidikan karakter bangsa.

Hal itu diungkapkan, Kepala Sekolah SDN Cinere 1 Mursidi , M.Pd.

“Kegiatan maulid selalu mengingatkan kita untuk terus meneladani perilaku Rasulullah. Yakni sifat dan sikap mulia yang berlaku universal dalam memperkuat budaya kesantunan dan karakter khas ketimuran kita,” ujar Mursidi.

Mursidi menjelaskan kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan di sekolah yang menekankan iman dan takwa (imtak) bagi seluruh murid-murid tersebut, dan sesuai Visi – Misi Kota Depok periode 2016 – 2021. Visi Kota Depok : “ Kota Depok yang Unggul, Nyaman dan Religius “. Misi Kota Depok, ” papar Mursidi.

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW berjalan sukses dan lancar dan ditutup dengan cerama agama oleh Ustadz Muhammad Sodik, M.Ag.

UPT  SDN GANDUL 2

Keluarga Besar UPT SDN GANDUL 2

Sekolah Dasar Negeri Gandul 2 memanfaatkan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Robiul Awal 1441 Hijriah yang digelar didalam ruang kelas pada hari yang sama dengan mengangkat tema “Dengan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, mari kita teladani nabi kita dalam kemandirian prestasi tinggi dan akhlak mulia “, sebagai momentum memper-erat jalinan tali silahturahim antar guru dan siswa, Juma’at (22/11).

Bersama Komite & Korlas Pendukung Setiap Kegiatan Sekolah baik Kegiatan Religius maupun Kegiatan Hari Besar Nasional.
foto bersama Kepala Sekolah SDN Gandul 2 Sukaesih S.Pdi, dengan Pencerama Muda Ustadz Abdul Manaf.

Ratusan siswa bersama Guru dan staf SDN Gandul 2 nampak berbaur dan khidmat mengikuti acara demi acara yang telah disusun Panitia bersama Sukaesih S.Pdi. Kepala Seolah SDN Gandul 2.

Sambutan Kepala Sekolah SDN Gandul 2 Sukaesi, S.Pdi pada Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H

Dalam sambutannya, Sukaesih mengatakan bahwa dengan peringatan Maulid Nabi ini diharapkan siswa dapat meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW yang pada akhirnya menjadikan peserta didik menjadi generasi yang soleh/ soleha yang berakhlakul karimah, sehingga menjadikan masyarakat yang aman dan tenteram.

“Anak-anak kita adalah masa depan bangsa, kita akan terus melatih mereka menjadi insan yang kuat baik jasmani maupun rohani. Sebab orang yang lemah akan dikuasai oleh orang yang kuat.

Materi Tauziah , siswa/i mendengar dengan hikmad.

Kegiatan Peringatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan oleh guru dan jajarannya ini diisi pulah dengan potensi siswa/i yang tampil membacakan Kalam Ilahi dan lain sebagainya.

Kegiatan juga diramaikan dengan group Hadro putra SDN Gandul 2
juga tidak ketinggalan group marawis putri SDN Gandul 2

Pemuncak kegiatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilakukan oleh Sukaesih bersama jajarannya inipun diisi dengan tausiyah oleh  Penceramah  Muda Ustd. Abdul Manaf (alumni SDN  Gandul 2 ) menyampaikan pentingnya meneladani sifat, sikap dan perbuatan Nabi Muhammad SAW untuk diimplementasikan dalam kehidupan sehari – hari, Mari jadikan perayaan Maulid Nabi ini sebagai momentum memperkokoh keimanan dan ketaqwaan kita,” tutup Ustd.Abdul Manaf./hdr.-

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed