by

Wakili Depok Lomba B2SA di Jabar, Cimanggis Perkaya Inovasi

-Daerah, Depok-2,021 views

DEPOK , SuaraJabarSatu.com – Meskipun Lomba Cipta Menu (LCM) Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Tingkat Provinsi Jawa Barat, berlangsung bulan Oktober. Namun, persiapan dilakukan jauh-jauh hari oleh kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kecamatan Cimanggis yang akan mewakili Depok di ajang tersebut.

“Dengan terpilihnya Kecamatan Cimanggis sebagai juara I dalam LCM B2SA tingkat kota, kami mendapatkan kehormatan untuk mewakili Kota Depok dalam lomba serupa di tingkat provinsi. Sejumlah persiapan juga sudah diantisipasi, guna memantapkan menu-menu yang akan diikuti dalam ajang tersebut. Salah satunya, kami akan memperkaya inovasi olahan makanan,” ujar Ketua Pokja III PKK Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Nunik Anita Sari, di aula lantai 1, Balai Kota Depok, Senin (23/04/18).

Dikatakannya, untuk menciptakan menu yang sesuai dengan program pemerintah pusat yaitu B2SA, pihaknya terus melakukan terobosan-terobosan agar menu lebih menarik.

“Kami akan terus berlatih dan mempersiapkan diri untuk ke sana, tentunya juga kami akan dibina oleh TP PKK Kota Depok untuk memantapkan menu atau mungkin memodifikasi agar lebih menarik lagi,” jelasnya.

Senada dengan itu, Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Depok, Elly Farida juga menegaskan, Kecamatan Cimanggis akan mewakili Kota Depok dalam Lomba B2SA Tingkat Provinsi Jabar. Untuk itu pihaknya akan serius membina dan melakukan pendampingan terhadap Kecamatan Cimanggis.

“Ini sudah final, namun untuk juara dua dan tiga tingkat kota akan kita ikutsertakan, agar bisa mensinergikan kreasi olahan menu. Karena kalau sudah bicara provinsi, berartikan membawa nama Kota Depok. Kami akan berusaha melakukan yang terbaik,” tutupnya.//Put

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed