by

PUPR Bidang SDA Kota Depok Lakukan PHO Pada Kegiatan Proyek

-Nasional-3,364 views

DEPOK, SuaraJabarSatu.Com – Diantara sejumlah paket proyek yang sudah melakukan penyelesaian kerja akhir, baik proyek lelang tender .maupun proyek penunjukan langsung (PL) harus di PHO (Profesional Hand Over) sebelum diserah terimakan.

Seperti halnya, proyek penerapan Kali Baru berlokasi di Rw12 dan Rw 01 kelurahan Cilangkap, Tapos senilai Rp 1,9 milyar di kerjakan oleh Cv Locodya Mandiri sebelum diserahterimakan di PHO oleh pengawas Dinas PUPR bidang SDA kota Depok, konsultan dari PT Duta Graha Konsultan dan pihak kontraktor.

Menurut H, Asep dari dinas PUPR bidang Sumber Daya Air (SDA), pemeriksaan dan pengukur sudah kami lakukan katanya kepada wartawan dilokasi Kamis (14/12/2017).

Pemeriksaan itu dilakukan seperti pengukuran kedalaman fondasi, tinggi dan panjang, lebar dan juga ketebalan kontruksi ujarnya.

Untuk itulah perlunya pemeriksa lapangan atau istilahnya di PHO sebelum ada penyerahan dari pihak kontraktor katanya.

Mengenai pengecekan kualitas semen atau batu serta kubikasi, “kami ini hanya mengecek dengan alat seadanya dan semua yang kami periksa sudah sesuai bestek, sehingga sudah memenuhi persyaratan tandasnya.

Mengenai kualitas proyek, tentu kami akan nilai setelah laporan PHO dilakukan lanjutnya.

Sementara itu, Shinta yang juga dari dinas PUPR bidang SDA kota Depok menambahkan, mulai hari ini sampai tanggal 20 Desember, semua proyek akan kami.survey dan melakukan PHO terhadap kegiatan akhir proyek yang sesuai jadwal pelaksanaan jelasnya

“Proses akhir selesai masa pelaksanaan proyek Kali Baru akan, dilakukan serah terima setelah dilakukan PHO antara Kontraktor pelaksana dan Pejabat Pembuat Komitmen. ( Benny )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed