by

Selamat Hari Bahasa Ibu Internasional

SUARA JABAR SATU | BANDUNG, DISDIK JABAR – Mungkin masih banyak orang yang bertanya-tanya, apa sebenarnya bahasa Ibu itu? Merujuk dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), bahasa Ibu diartikan sebagai bahasa pertama kali yang dikuasai oleh manusia sejak lahir melalu interaksi yang terjadi dengan sesama anggota masyarakat bahasanya. Dengan kata lain, seseorang menguasai bahasa pertama kali karena dipengaruhi oleh keluarga dan orang-orang di lingkungan tempat tinggalnya.

Umumnya, bahasa Ibu adalah bahasa yang ada di suatu daerah dan biasanya menjadi bahasa yang diajarkan oleh orangtua kepada anaknya. Jika seseorang lahir dan besar di lingkungan Jawa maka bahasa daerah Jawa yang akan diajarkan pertama kali. Selanjutnya, bahasa Indonesia dan bahasa asing lainnya dipelajari, baik di dalam lingkungan sendiri ataupun di sektor formal seperti sekolah.

Di Indonesia sendiri, berdasarkan rilis dari Kemdikbud.go.id, tercatat ada 652 bahasa daerah di Indonesia. Jumlah ini jauh lebih sedikit dibandingkan yang tercatat oleh Summer Institute of Linguistics, sebanyak 719 bahasa dengan 707 di antaranya masih aktif dipakai.

Sedangkan di Jawa Barat, berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2003 tentang Bahasa dan Sastra Daerah, di Jawa Barat ada tiga zona bahasa, yakni zona Priangan dengan bahasa Sunda, zona Cirebon dengan bahasa Jawa-Cirebon, dan zona Bekasi-Depok dengan bahasa Betawi.

Selamat Hari Bahasa Ibu! Yuk, kita lestarikan bahasa daerah masing-masing dengan selalu menggunakannya setiap hari./**

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed